BI Corner Hadir untuk Edukasi Siswa SMAN 2 Kota Tangerang Selatan
Salah satu upaya Bank Indonesia (BI) selaku bank central di Indonesia adalah memperkenalkan peran dan fungsinya bagi masyarakat sekolah sejak tingkat dini hingga perguruan tinggi. Salah satu bukti nyata adalah dengan didirikannya BI Corner bagi sekolah-sekolah dan perguruan tinggi di Indonesia.
Kali ini SMAN 2 Kota Tangerang Selatan mendapat giliran untuk dibangun sebuah BI Corner yang peresmiannya digelar pada Rabu, 7 Februari 2018. Peresmian tersebut dilakukan bersama ketua Apisi Indonesia ibu Hana Caterina dan Kepala Sekolah Dr. Neng Nurhemah, M.Pd dengan disaksikan jajaran manajemen sekolah dan perwakilan siswa.
Kehadiran BI Corner di sekolah-sekolah merupakan wujud kesadaran dan kepedulian BI sebagai upaya pencapaian visi untuk menjadi lembaga bank sentral yang kredibel bukanlah sesuatu yang mudah. Kebijakan-kebijakan bank sentral yang menitikberatkan pada upaya stabilitas ekonomi seringkali belum dapat dipahami dengan baik oleh masyarakat terutama di kalangan siswa di sekolah dasar dan menengah. Sebagian masyarakat berpendapat bahwa kebijakan BI kurang menyentuh aspek kehidupan masyarakat rumah tangga secara langsung.
Kehadiran BI Corner di SMAN 2 Kota Tangerang Selatan adalah untuk memperkuat edukasi siswa dan guru di bidang ekonomi melalui penyediaan sarana Pojok Baca atau yang disebut dengan “BI Corner” sehingga akan tercipta komunitas yang berliterasi keuangan dan generasi yang gemar membaca di lingkungan sekolah.
Melalui BI Corner ini, para siswa juga diberikan kesempatan dan kemudahan dalam mengakses dan memperoleh informasi terkini yang berkualitas baik dari dalam maupun luar negeri, terutama informasi di bidang ekonomi dan keuangan. Dengan demikian diharapkan warga sekolah khususnya para siswa dan guru dapat lebih mengenal dan memahami tugas dan peran Bank Indonesia dalam perekonomian Indonesia.