Sekolah Ramah Anak berwawasan teknologi lingkungan
Untuk mencapai prestasi belajar yang baik, banyak faktor yang mempengaruhinya. Siswa sebagai individu dalam perkembangannya tidak terlepas dari pengaruh lingkungan di mana siswa itu tinggal atau belajar. Lingkungan sekolah yang sehat dan asri menurut penelitian merupakan salah satu faktor yang mampu meningkatkan prestasi belajar siswa.
Lingkungan sekolah yang berkualitas diharapkan akan memberikan pengaruh yang positif bagi seluruh siswa untuk belajar dengan baik dan memacu mereka untuk bersaing meraih prestasi.
Untuk itulah, SMAN 2 Kota Tangerang Selatan senantiasa mengupayakan lingkungan sekolah yang sehat, nyaman dan asri sehingga siswa dan tenaga pengajar mampu melaksanakan proses kegiatan belajar mengajar dengan nyaman.
Keseriusan sekolah dalam menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan berkualitas tidaklah sia-sia. Selain membuat para siswa betah berlama-lama di sekolah juga terbukti mampu meraih prestasi yaitu dengan berhasilnya SMAN 2 Kota Tangerang menjadi juara I Lomba sekolah sehat (LSS) tingkat nasional pada tahun 2013. Keberhasilan ini menjadi pemacu dan pemicu sekolah lainnya untuk menjadi sekolah yang sehat dan asri.